SUATU HASIL CIPTA KARYA SASTRA SENI BUDAYA NENEK MOYANG INDONESIA DAN UNTUK INDONESIA
Sabtu, 19 Mei 2012
AYAM GORENG
AYAM GORENG PENYET
ayam penyet adalah makanan jenis ayam yang digoreng dan dengan didampingi oleh bumbu sambal pedas serta sayuran lalapan seperti kacang panjang,kubis dan timun dan juga kemangi, makanan ini sangat simple dan mudah dibuat karena banyak masyarakat indonesia yang sudah sering membuatnya, tentu dengan aneka macam-macam sambal dan hidangan yang lainya untuk menyantap makanan ini.
ada juga cara membuatnya sepeti dibawah ini :
Bahan:
1 ekor ayam, potong 4 bagian
300 ml santan dari ½ btr kelapa
1 lbr daun salam
2 btg serai, memarkan
minyak untuk menggoreng
1 bh jeruk limau ambil airnya
Haluskan:
4 siung bawang putih
2 bh kemiri
1 sdt ketumbar
2 sdt garam
Bahan Sambal:
5 bh cabai merah
4 bh cabai rawit
3 bh bawang merah
1 siung bawang putih
1 sdt garam
1 sdt gula merah
Cara Membuat:
1. Ungkep ayam dengan bumbu halus, santan, daun salam, dan serai. Rebus hingga matang. Angkat.
2. Goreng ayam hingga kecokelatan, sisihkan.
3. Buat sambal: tumbuk kasar semua bahan sambal. Lalu, tumis sambal hingga harum, angkat. Tambahkan air jeruk limau, aduk rata.
4. Tata lalap di piring, letakkan ayam dan sambal di atasnya. Tekan ayam hingga agak pipih. Hidangkan selagi hangat.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
waahhh...jaadi punya ilmu baruu nih buat bikin ayam penyett...
BalasHapusmakasihh yaaa udah share..
sama-sama mbaknya. terima kasih kembali
BalasHapus